Airlangga dan Budi Arie Soal Jokowi Dukung Prabowo: Sudah Jelas

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto berkomentar tentang kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung pasangan nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Pilpres 2024.

Airlangga tersenyum saat mendengar pernyataan Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid soal Jokowi dukung Prabowo. Menurutnya, arah dukungan Jokowi sudah jelas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Ya, kan, sudah jelas. Jelas, kan, enggak usah diterjemahkan,” kata Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (5/1).

Airlangga tak memastikan apakah yang ia maksud Jokowi jelas-jelas mendukung Prabowo-Gibran. Ia hanya tersenyum sambil meninggalkan Istana.

Pernyataan senada disampaikan Ketua Umum Projo yang juga Menkominfo Budi Arie Setiadi. Ia mengatakan kabar Jokowi mendukung Prabowo-Gibran tak perlu diperjelas lagi.

“Sesuatu yang sudah jelas, (untuk apa) kita perjelas lagi sih? Yak kan? Sesuatu yang jelas tidak perlu diperjelas,” ucap Budi Arie di Istana Kepresidenan Jakarta.

Budi mengklaim pemerintah tetap netral meskipun dukungan Jokowi mengarah ke Prabowo-Gibran.

“Enggaklah, tetap saja (netral) karena kan tidak memakai fasilitas negara. Netral dong,” ujarnya.

Sebelumnya, Sekretaris TKN Prabowo-Gibran Nusron Wahid mengklaim dukungan Presiden Jokowi untuk Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Pernyataan itu dilontarkan merespons cibiran Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto.

“Selama ini (PDI-P) jagonya itu selalu ingin dikait-kaitkan dengan Pak Jokowi. Dan saat ini sudah dengan terang-benderang lebih banyak berpihak akan mendukung pada Pak Prabowo dan Mas Gibran,” ucap Nusron di Media Center TKN Prabowo-Gibran, Jakarta, Selasa (2/1).