Babak Pertama: Indonesia Memimpin 3-1 atas Thailand

Timnas Indonesia U-23 memimpin 3-1 atas Thailand U-23 pada babak pertama semifinal Piala AFF U-23 2023 di Stadion Rayong, Thailand, Kamis (24/8) malam.

Kedua kesebelasan saling mencoba menyerang sejak menit awal. Thailand sebagai tuan rumah mencoba merongrong pertahanan Indonesia.

Setelah dua kali serangan Indonesia mentah lantaran offside, tim Merah Putih mencetak gol pada menit kesembilan. Jeam Kelly Sroyer melepas sepakan dari luar kotak penalti setelah menerima bola dari Arkhan Fikri.

Bola yang disepak Sroyer tak bisa dijangkau kiper Thailand Siriwat Ingkaew. Jala gawang bergetar, Indonesia memimpin 1-0.

Setelah gol Indonesia, permainan terlihat menjadi lebih keras. Pelanggaran dilakukan kedua kesebelasan.

Serangan Indonesia digagalkan Thailand dan menghasilkan lemparan kedalam pada menit ke-22. Sebuah lemparan ke dalam dilontarkan Robi Darwis. Lemparan jarak jauh Robi disambut Muhammad Ferarri yang membuat bola kemudian bersarang di gawang Thailand.

Empat menit berselang sebuah upaya Ferarri menghalau bola hampir masuk ke gawang Indonesia yang kemudian berbuntut sepak pojok. Sundulan Chukid Wanpraphao memanfaatkan tendangan sudut membobol gawang Timnas Indonesia U-23 yang dikawal Ernando Ari Sutaryadi.

Balas membalas serangan kembali terjadi setelah skor 2-1. Indonesia sempat mengancam melalui sepakan Ramadhan Sananta dari luar kotak penalti pada menit ke-36.

Empat menit berselang tendangan jarak jauh Sananta lagi-lagi mengancam gawang Thailand. Kiper Siriwat Ingkaew melakukan tepisan sehingga terjadi sepak pojok yang masih gagal dimanfaatkan anak asuh Shin Tae Yong.

Pada injury time babak pertama, Indonesia menambah gol. Sepakan Haykal Alhafiz disundul ke dalam gawang Thailand oleh Natcha Promsomboon. Skor menjadi 3-1 untuk Indonesia.

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Thailand:

Timnas Indonesia U-23:
Ernando Ari Sutaryadi; Robi Darwis, Muhammad Ferarri, Dewangga, Haykal; Jeam Kelly Sroyer, Arkhan Fikri, Beckham Putra, Rifky Dwi, Frengky Missa; Ramadhan Sananta

Timnas Thailand U-23:

Siriwat Ingkaew; Thanison Paibulkijcharoen, Songchai Thongcham, Kittichai Yaidee, Warinthon Jamnongwat, Kritsada Nontharat; Natcha Promsomboon, Kasidit Kalasin; Phantamit Praphanth, Netithorn Kaewcharoen, Chukid Wanpraphao