Kabar kedekatan Real Madrid dengan Neymar semakin santer beredar. Kedua belah pihak disinyalir tinggal mencari jalan terbaik untuk saling bekerjasama di musim depan.
Dikutip dari Marca, Neymar memang sudah tidak kerasan untuk bermain bersama Paris Saint-Germain. Dia ingin kembali ke Spanyol namun kali ini bergabung dengan Madrid.
Los Blancos menyambut keinginan tersebut dengan tangan terbuka. Untuk memuluskannya, mereka mengutus juru runding andalannya, Juni Calafat untuk berbicara.
Penyerang Paris Saint-Germain (PSG), Neymar
Calafat merupakan salah satu aktor utama di balik segala proses transfer Madrid. Yang paling mencuat sebelumnya adalah caranya mendapatkan Vinicius Junior.
Namun, dalam kasus Neymar ini Calafat tak bisa bekerja sendiri. Dia harus berkolaborasi dengan agen asal Israel, Pini Zahavi yang sudah terkenal sejak lama.
Zahavi dikabarkan juga sudah mendapat lampu hijau dari presiden PSG, Nasser Al-Khelaifi yang sadar jika Neymar memang enggan untuk bertahan. Syaratnya dia harus mendapatkan opsi terbaik.
Wajar bisa PSG enggan begitu saja kehilangan Neymar. Karena baru di awal musim ini, mereka merogoh kocek mencapai Rp3,4 triliun untuk membajaknya dari Barcelona.
More Stories
Marah! Eric Bailly Tunjuk Hidung Solskjaer Biang Keladi Kemerosotan MU
MANCHESTER - Eric Bailly menunjuk hidung Ole Gunnar Solskjaer sebagai biang keladi kemerosotan Manchester United. Dia mengungkapkan hal itu usai Setan Merah menelan kekalahan telak...
Timnas Indonesia U-23 vs Australia: Shin Tae Yong Minta Pemain Lebih Pede di Leg Kedua
DUSHANBE - Pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae Yong , mengungkapkan bahwa rasa takut anak asuhnya merupakan salah satu faktor kekalahan dari...
Kejar Defisit Gol dari Australia, Shin Tae Yong Puji Mental Timnas Indonesia U-23
DUSHANBE - Shin Tae Yong menyoroti mental pemain Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Australia. Meski kebobolan lebih dulu, Skuad Garuda Muda disebut punya...
Jelang Persiraja vs Madura United: RD Awasi Striker Paulo Henrique
SOLO - Pelatih Madura United Rahmad 'RD' Darmawan membenahi lini belakang jelang laga kontra Persiraja Banda Aceh pada pekan kesembilan Liga 1 2021/2022 di Stadion...
Hasil Piala Liga Inggris, Arsenal vs Leeds United: Meriam London Tembus Perempat Final
LONDON - Arsenal berhasil lolos ke perempat final Piala Liga Inggris 2021/2022 setelah mengalahkan Leeds United dengan skor 2-0. Sempat buntu di babak...
Hasil Piala Liga Inggris, Chelsea vs Southampton: Drama Adu Penalti Bawa The Blues ke Perempat Final
LONDON - Chelsea lolos ke perempat final usai mengalahkan Southampton di putaran keempat Piala Liga Inggris 2021/2022 . The Blues menang lewat drama...
Average Rating