Romelu Lukaku Cedera Jelang Brighton vs AS Roma, Daniele De Rossi Pastikan Timnya Tetap Siap Tempur

JOKERBOLA – Kabar buruk menerpa AS Roma jelang melawan Brighton & Hove Albion di laga leg II 16 besar Liga Europa 2023-2024. Pasalnya, pemain andalan AS Roma, Romelu Lukaku, diterpa cedera.

Pelatih AS Roma, Daniele De Rossi, memastikan timnya tak akan diperkuat Romelu Lukaku kala bertandang ke markas Brighton and Hove Albion dalam laga Leg II babak 16 besar Liga Eropa 2023-2024. Meski tanpa sang striker andalan, dia menyebut pasukannya tetap siap tempur melawan wakil Liga Inggris itu.

Lukaku yang menorehkan satu gol di Leg I tak dibawa ke markas The Seagulls -julukan Brighton. Kehilangan sosoknya tentu menjadi kerugian bagi Roma karena dia adalah top skor mereka di Liga Eropa musim ini dengan raihan tujuh gol.

De Rossi pun membeberkan bahwa striker Timnas Belgia itu absen karena mengalami cedera pinggul kambuhan yang perlu mendapatkan perawatan berkala. Dia sendiri tak mengerti mengapa perawatannya belum selesai karena seharusnya hanya memakan waktu beberapa hari saja.

“Dia (Lukaku) tidak ikut dengan kami. Dia mempunyai masalah pinggul yang secara sistematis kambuh setiap beberapa bulan,” kata De Rossi dilansir dari Football Italia, Kamis (14/3/2024).

“Perawatannya biasanya hanya memakan waktu beberapa hari, tapi saya tidak punya kepastian mengenai hal ini. Satu hal yang tidak terlalu saya alami sebagai pemain adalah cedera, jadi saya tidak begitu mengerti selain apa yang dikatakan staf medis kepada saya!” tambahnya.

Selain Lukaku, Paulo Dybala, yang turut menyumbang satu gol di Leg I juga diragukan turun menjadi starter karena masalah kebugaran. Namun, Serdar Azmoun dan Tommaso Baldanzi diperkirakan bakal siap dimainkan sebagai pengganti kedua pemain tersebut.

Kendati tanpa Lukaku, De Rossi menyebut Giallorossi -julukan Roma- siap tempur menghadapi tim asuhan Roberto De Zerbi itu. Dia percaya penuh dengan semua pemain yang tersedia untuknya dan dia menuntut mereka untuk memberikan kemampuan terbaik mereka.

“Ini bukan tentang rotasi, ini tentang menginginkan pemain baru di lapangan yang bisa memainkan permainan serupa seperti di leg pertama. Saya sangat percaya pada mereka, ini bukan tentang memiliki cadangan, mereka semua harus berada dalam kondisi 200 persen,” jelas pelatih asal Italia itu.

Dengan begitu, menarik menantikan pertandingan Leg II antara Brighton dan Roma yang akan berlangsung pada Jumat 15 Maret 2024 pukul 03.00 WIB. Ini akan menjadi pertemuan kedua sepanjang sejarah antara kedua tim tersebut.

Roma berhasil menghajar Brighton 4-0 dalam laga Leg I di Olimpico tengah pekan lalu. Alhasil, mereka datang dengan kepercayaan diri tinggi ke Amex Stadium.

SUMBER: Andhika Khoirul Huda, MNC Portal