Persebaya Surabaya Ungkap Kondisi Terkini Ernando Ari yang Tak Dipanggil Timnas Indonesia Lawan Vietnam

JOKERBOLA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memang tidak memanggil kiper Persebaya Surabaya Ernando Ari untuk memperkuat timnya. Sebab, pemain itu masih dalam pemulihan cedera.

Timnas Indonesia akan diperkuat tiga kiper untuk melawan Timnas Vietnam dalam fase Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, pada 21 dan 26 Maret 2024. Mereka adalah Nadeo Arga Winata (Borneo FC), Muhammad Riyandi (Persis Solo), dan Ady Satryo (PSIS Semarang).

Pelatih kiper Persebaya, Benyamin van Breukelen mengatakan, Ernando masih butuh waktu untuk pemulihan lebih dahulu. Sebab, kondisi pemain itu belum pulih sepenuhnya.

“Memang dia cedera, jadi bagaimana saya mau memaksakan. Dia cedera dan butuh istirahat,” kata van Breukelen dilansir dari laman PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Jumat (15/3/2024).

Lebih lanjut, pria berdarah Belanda itu mengatakan kondisi Ernando memang berangsur terus membaik. Hal itu ditandai pemain itu sudah berlatih bersama Persebaya meskipun belum turun laga.

“Dia sudah kembali dan sudah dua kali ikut latihan,” kata van Breukelen.

Sementara itu, pelatih Paul Munster mengatakan, jika pemain itu sudah pulih sepenuhnya baru akan diturunkan membela Persebaya. Ia tidak mau mengambil risiko jika Ernando belum pulih.

“Dia seorang penjaga gawang, posisinya yang spesifik dan harus 100 persen,” kata pelatih asal Irlandia Utara itu.

“Kompetisi untuk kiper sangat baik, antara kiper satu dengan yang lain karena tidak bisa bergantung pada satu kiper saja,” tandas Munster.

SUMBER: Andri Bagus Syaeful, MNC Portal