Gelaran International AutoModified (IAM) 2023 yang berlangsung awal Desember lalu dimanfaatkan Karma Bodykit untuk memperkenalkan proyek modifikasi terbarunya berlabel Karma 86 v2 #02.
Kiki Anugraha selaku owner Karma Bodykit menyatakan, modifikasi yang diterapkan pada Toyota 86 itu merupakan karya apik yang semua detail konsepnya sudah dipikirkan matang sejak awal.
“Semua komponen modifikasi dari eksterior hingga interior diperhitungkan matang guna memunculkan estetika sepadan,” terang Kiki dalam keterangan tertulisnya, Rabu (13/12/2023).
Disebutkan, dalam penggarapan modifikasi ini Karma Bodykit menggandeng produsen cat lokal, Penta Prima Paint.
Lebih lanjut Kiki menyebutkan, bodykit yang tersemat pada Karma 86 v2 #02 dirancang khusus untuk bisa diaplikasikan secara Plug and Play (PnP) ke bodi standar Toyota 86.
Di sektor jantung mekanis, mesin bawaan Toyota 86 tergusur dan digantikan oleh enjin 2J2 Twin Turbo berdaya 420 Tk. Sangat bertenaga.
Sementara di sektor kaki-kaki, menggunakan pelek produk Karma Wheels Agera Forged berdimensi 10.5×18 inci di depan dan 12×18 inci di belakang.
“Aplikasi pelek super lebar ini untuk fitment pas bibir fender,” ujar Kiki. Untuk diketahui, pelek bagian barel, kopel, dan rollbar di handmade digambar spidol. Tak lupa, suspensi udara mengusung Airlift.
Keunikan lain modifikasi Karma 86 v2 #02, detail semua bagian bawah atau kolong mobil hingga engine bay, yang berlapis carbon.
Daftar Ubahan
Untuk interior, tak luput dari modifikasi. Selain penyematan sistem audio komplit, juga panel instrumen berlapis dry carbon. Sementara untuk jok, dipilih bucket seat produk Recaro PRO Racer RSM.
Berikut spesifikasi Toyota 86 Karma 86 v2 #02:
Eksterior
Cat: Pastel Orange by Penta Prima
Bodykit: Karma 86 v2
Lips: Carbon
Kap mesin: Custom
Roof Carbon
Interior
Dry Carbon
Recaro Pro Racer RSMNOS
Audio System
Kaki-kaki
Sasis: Carbon
Hardrace + powder
Rem Brembo
Pelek Karma Agera Forged 18×10.5 + 12
Airsus airlift
Pelek bagian barel, kopel dan rollbar di handmade digambar spidol
Mesin
Tipe 2JZ VVT Twin Turbo 490hp
Automatic transmission
ECU Haltec.
SUMBER:LIPUTAN 6