Jepang Tanpa Pemain Senior Justru Bikin Rekor

Hasil Olimpiade Paris 2024 sepak bola putra U23 matchday 1.

Salah satu laga berlangsung Kamis (25/7) dini hari WIB, yakni Jepang vs Paraguay di Stade de Bordeaux.

Hasilnya, Jepang menang telak atas Paraguay.

Juara Piala Asia U23 2024 ini unggul 1-0 pada babak pertama lewat gol Shunsuke Mito (18′).

Kukuhnya pertahanan Paraguay pada babak pertama kemudian menjadi rapuh pada babak kedua.

Gelontoran empat gol bersarang ke gawang wakil CONMEBOL tersebut.

Mito mencetak gol keduanya pada menit 63.

Disusul Rihito Yamamoto pada menit 69, dan brace Shota Fujio pada menit 81 dan 87.

Ini membuat Jepang menang 5-0 atas Paraguay.

Ini menjadi rekor kemenangan terbesar di Olimpiade Paris 2024, mengungguli kemenangan Prancis atas Amerika Serikat (3-0).

Skuad utamanya yang berisi 18 pemain berusia di bawah 23 tahun.

Paling mentok pada skuad asuhan Pelatih Go Oiwa adalah kelahiran 2001, usia paling maksimal sesuai regulasi sepak bola putra Olimpiade edisi ke-33 ini.

Olimpiade sebetulnya mengizinkan pemain senior alias di atas U-23 dengan maksimal tiga pemain.

Namun, hal ini tidak diambil oleh Jepang yang sudah tampak yakin dengan performa Joel Chima Fujita dkk.

Bahkan, empat pemain yang masuk daftar tunggu jika ada pemain utama cedera atau sakit juga tidak ada satu pun yang merupakan pemain senior.

Sebagai informasi, selain 18 pemain utama yang didaftarkan, Olimpiade juga menyediakan maksimal empat pemain dengan salah satunya adalah kiper untuk berada di daftar tunggu.

Mereka dapat menggantikan pemain yang sakit atau pun cedera selama turnamen.

Jepang mendaftarkan empat pemain yang semuanya masih masuk kategori U23.

Artinya, kalaupun ada pergantian pemain, skuadnya akan tetap tanpa pemain senior.

Walau demikian, mereka mampu tampil lepas dan menang dengan meyakinkan.

Tim Samurai Biru Muda ini pun langsung memimpin klasemen Grup D dengan 3 poin dan surplus lima gol.

Disusul Israel urutan kedua dengan 1 poin. Mereka unggul kedisiplinan (0) atas Mali (-1) yang juga mengoleksi 1 poin.

Sebab, laga Mali vs Israel berakhir imbang 1-1.

Sedangkan, Paraguay (0 poin) harus di dasar klasemen sementara.

Paraguay sebetulnya diperkuat pemain berpengalaman seperti kiper Gatito Fernandez (36 tahun), bek Fabian Balbuena (32 tahun), dan pemain muda Premier League Julio Enciso (20 tahun).

Namun, mereka harus kalah telak pada laga pertama.

Kini, Paraguay harus mengalihkan fokus pada laga kedua melawan Israel pada Minggu (28/7) dini hari pukul 00.00 WIB di Parc des Princes, Paris.

Lalu, Jepang vs Mali akan tersaji pada Minggu (28/7) dini hari pukul 02.00 WIB di Stade de Bordeaux.

SUMBER : PAPAM.COM