Arkeolog di Polandia menemukan sebuah pedang Langsax langka sepanjang 80 cm berasal dari abad ke-8. Senjata kuno ini ditemukan di Taman Lanskap Wdecki, Wojewodztwo Kujawsko-Pomorskie.
Arkeolog Mateusz Sosnowski yang berpartisipasi dalam penelitian Taman Lanskap Wdecki menyebut pedang ini “temuan lepas”. Temuan lepas merupakan benda temuan yang tidak memiliki keterkaitan dengan budaya di tempat tersebut yang menunjukan hubungan besar dengan lingkungan sekitar.
Pedang ini ditemukan dengan tidak sengaja, awalnya para peneliti sedang mencari salah satu lokasi pertempuran yang terlupakan dari perjuangan Polandia dan Pomeranian pada tahun 1091 M ketika Adipati (Duke) Wadyaw I Herman dari Polandia berusaha menaklukan wilayah Pomeranian akan tetapi yang ditemukan justru sebilah pisau kuno yang berukuran sangat panjang.