Hasil Sassuolo vs AS Roma: Skor 1-2

JOKERBOLA– AS Roma mewujudkan come back impresif untuk membekuk tuan rumah Sassuolo dalam duel pekan ke-14 Serie A 2023/2024, Senin 4 Desember 2023. Roma mencuri tiga poin lewat kemenangan 2-1.

Bertandang ke Mapei Stadium, pertandingan tidak berjalan mudah bagi Roma. Sassuolo main cukup baik dan sempat unggul lebih dahulu melalui Matheus Henrique di babak pertama (25′).

Roma sempat kesulitan dan baru bisa mencetak dua gol balasan di 15 menit akhir babak kedua. Paulo Dybala (76′) dan Rasmus Kristensen (82′) masing-masing menyumbang satu gol.

Kemenangan ini penting bagi Roma untuk menjaga posisi di peringkat lima klasemen sementara Liga Italia 2023/2024.

Jalannya pertandingan

Pertandingan berlangsung relatif seimbang sejak menit pertama. Roma sempat dibuat kesulitan dengan perlawanan tangguh tim tuan rumah di awal babak pertama.

Sassuolo coba langsung menggebrak di awal laga dan berhasil mencuri gol terlebih dahulu lewat Matheus Henrique. Menit ke-25, operan Berardi mengalir sempurna ke hadapan Henrique yang mendapatkan ruang tembak. Gol! Sassuolo 1-0 Roma.

Unggul membuat Sassuolo mengubah gaya main jadi lebih defensif. Roma dibiarkan menyerang dan justru karena itu tampak kesulitan membangun serangan.

Menit ke-63, bencana bagi Sassuolo. Daniel Boloca menerima kartu merah langsung dari wasit. Awalnya dia dihukum kartu kuning, tapi VAR mengintervensi dan wasit meningkatkan hukumannya jadi kartu merah.

Menit ke-76, Roma akhirnya bisa menyamakan kedudukan. Paulo Dybala memaksimalkan kesempatan penalti dengan baik. Gol! Sassuolo 1-1 Roma.

Menit ke-82, Roma mencetak gol kedua dan berbalik unggul. Menerima operan Dybala, Kristensen mengirim tembakan ke sudut kiri bawah. Gol! Sassuolo 1-2 Roma.

Susunan pemain

SASSUOLO (4-2-3-1): Consigli; Vina (90′ Pedersen), Erlic, Tressoldi, Toljan; Henriqe, Boloca; Lauriente (65′ Racic), Thorstvedt (81′ Bajrami), Berardi (89′ Castillejo); Pinamonti

Pelatih: Alessio Dionisi

AS ROMA (3-5-2): Patricio; Ndicka, Llorente, Mancini (67′ Pellegrini); Spinazzola (67′ El Shaarawy), Bove (46′ Azmoun), Paredes, Cristante, Karsdorp (46′ Kristensen); Lukaku, Dybala (87′ Celik)

Pelatih: Jose Mourinho

Sumber: BOLAnet