Hasil Chelsea vs Leicester City: Skor 4-2

 JOKERBOLAChelsea berjumpa Leicester City pada laga perempat final Piala FA 2023/2024, Minggu 17 Maret 2024 malam WIB. Pada duel yang dimainkan di Stamford Bridge tersebut, Chelsea menang dengan skor 4-2.

Pada laga ini, Pochettino membuat beberapa perubahan dalam susunan pemain Chelsea. Robert Sanchez kembali bermain. Begitu juga dengan Marc Cucurella. Sementara, Leicester turun dengan kekuatan terbaik.

Laga berjalan seru. Sempat tertinggal 0-2, Leicester mampu menyamakan kedudukan jadi 2-2 lewat gol bunuh diri Axel Disasi dan Stephy Mavididi. Namun, pada injury time babak kedua, Chelsea mencetak dua gol dan menang 4-2.

Chelsea lolos ke semifinal Piala FA yang bakal digelar di Wembley. The Blues jadi tim ketiga yang lolos ke semifinal setelah Coventry City dan Manchester City.

Laporan Jalannya Pertandingan

 

Chelsea membuka laga dengan sempurna. Pada menit ke-13, The Blues unggul lewat gol Marc Cucurella. Pemain asal Spanyol itu menceploskan bola ke gawang kosong, hasil umpan Nicolas Jackson.

Setelah itu, Chelsea bermain lebih percaya diri. Namun, mereka harus menunggu hingga menit 45+1 untuk mendapatkan gol kedua. Sterling memenangkan perebutan bola dengan Vestergaard. Lalu, Sterling membuat assist pada gol Cole Palmer.

Berbeda dengan babak pertama, Chelsea justru memainkan babak kedua yang buruk.

Pada menit ke-51, sebuah kesalahan fatal terjadi di lini belakang. Axel Disasi, yang dapat gangguan dari Daka, membuat backpass yang buruk. Sementara, Robert Sanchez sudah keluar dari gawang. Disasi bikin gol bunuh diri.

Leicester bahkan mampu menyamakan skor lewat aksi Stephy Mavididi pada menit ke-62. Pemain 26 tahun melepas tendangan terukur yang membobol gawang Sanchez. Skor jadi 2-2.

Leicester yang sedang bangkit kehilangan Callum Doyle pada menit ke-73 karena kartu merah. Doyle melanggar Jackson yang sudah satu lawan satu dengan kiper.

Unggul jumlah pemain, Chelsea sepenuhnya memegang kendali permainan. Sejumlah pergantian yang dibuat Pochettino berbuah manis. Dua pemain pengganti, Carney Chukwuemeka dan Noni Madueke mencetak gol pada injury time. Chelsea menang dengan skor 4-2.

Daftar Susunan Pemain

 

Chelsea (4-2-3-1): Sanchez; Gusto, Disasi, Chalobah, Cucurella (90+1′ Chilwell); Gallagher, Caicedo; Mudryk (78′ Chukwuemeka), Palmer, Sterling (86′ Madueke); Jackson.

Manajer: Mauricio Pochettino

Leicester City (4-3-3): Stolarczyk; Choudhury, Faes, Vestergaard, Doyle; Ndidi (78′ Coady), Dewsbury-Hall, Winks; Fatawu ()64′ Akgun, Daka, Mavididi (75′ Justin).

Manajer: Enzo Maresca.

Sumber:BOLAnet