INGGRIS – Manchester City menang telak saat menjalani la tandang ke markas West Ham United di London Stadium dalam lanjutan Liga Inggris, Minggu (29/4/2018) malam WIB. pasukan Pep Guardiola ini menggilas lawannya dengan 4-1.
Kemengan ini membuat City yang telah menyegel gelar juara mengoleksi 93 angka dari 34 laga. Sedang West Ham mengumpulkan 35 pin dan tetap berada di posisi 15.
Sejak awal, City mendominasi pertandingan. Menit 13, City membuka kran kemenangannya melalui Sane yang menerima bola dari Sterling. Skor mnejadi 1-0.
City melanjutkan tekanannya. Menit 27, Zabaleta melakukan gol bunuh diri. Ia berniat menghalau bola tapi arahnya justru ke gawang sendiri hingga City unggul 2-0.
Menjelang selesainya babak pertama, giliran West Ham membobol gawang tamunya. Tendangan Cresswell di menit 44 tak bisa dihalau kiper Ederson. Kedudukan menjadi 2-1 untuk keunggulan City.
Usai jeda, City kian agresif. Gawang West Ham kembali robek di menit 53 berkat kerja sama yang rapi antara Sterling dengan Jesus.
Sebelas menit kemudian, Sterling melepas umpan ke Fernandinho. Pemain Brasil ini menuntaskannya dengan baik hingga City unggul 4-1.
Hingga wasit meniup pluit panjang, kedua tim tak mampu mencetak gol tambahan. (yp)
Susunan pemain:
West Ham United: Adrian, Evra (Masuasku 88), Zabaleta, Ogbonna, Creswell, Noble, Kouyate, Lanzani (Hernandez 66), Fernandes (Joao Mario 65), D Rice, Arnautovic
Manchester City: Ederson Moranes, Otamendi, Walker (Danilo 61), Laporte, Fernandinho, Delph, Gundogan, De Bruyne, Sterling, Sane, Jenus
More Stories
Marah! Eric Bailly Tunjuk Hidung Solskjaer Biang Keladi Kemerosotan MU
MANCHESTER - Eric Bailly menunjuk hidung Ole Gunnar Solskjaer sebagai biang keladi kemerosotan Manchester United. Dia mengungkapkan hal itu usai Setan Merah menelan kekalahan telak...
Timnas Indonesia U-23 vs Australia: Shin Tae Yong Minta Pemain Lebih Pede di Leg Kedua
DUSHANBE - Pelatih tim nasional (Timnas) Indonesia, Shin Tae Yong , mengungkapkan bahwa rasa takut anak asuhnya merupakan salah satu faktor kekalahan dari...
Kejar Defisit Gol dari Australia, Shin Tae Yong Puji Mental Timnas Indonesia U-23
DUSHANBE - Shin Tae Yong menyoroti mental pemain Timnas Indonesia U-23 saat menghadapi Australia. Meski kebobolan lebih dulu, Skuad Garuda Muda disebut punya...
Jelang Persiraja vs Madura United: RD Awasi Striker Paulo Henrique
SOLO - Pelatih Madura United Rahmad 'RD' Darmawan membenahi lini belakang jelang laga kontra Persiraja Banda Aceh pada pekan kesembilan Liga 1 2021/2022 di Stadion...
Hasil Piala Liga Inggris, Arsenal vs Leeds United: Meriam London Tembus Perempat Final
LONDON - Arsenal berhasil lolos ke perempat final Piala Liga Inggris 2021/2022 setelah mengalahkan Leeds United dengan skor 2-0. Sempat buntu di babak...
Hasil Piala Liga Inggris, Chelsea vs Southampton: Drama Adu Penalti Bawa The Blues ke Perempat Final
LONDON - Chelsea lolos ke perempat final usai mengalahkan Southampton di putaran keempat Piala Liga Inggris 2021/2022 . The Blues menang lewat drama...
Average Rating